Terjemah Fathul Wahab
Nama kitab: Terjemah Fathul Wahab
Judul kitab asal: Fath al-Wahhab
Syarah Manhajut Thullab (فتح الوهاب بشرح منهج الطلاب)
Nama penulis: Abu
Yahya Zakariya bin Muhammad bin Ahmad bin Zakariya Al-Anshari Alkhazraji (
زكريا بن محمد بن أحمد بن زكريا الأنصاري)
Tempat dan Tanggal Lahir: Mesir,
824 hijriyah, atau 1421 masehi.
Tempat dan Tanggal Wafat: Mesir, Wafat
tahun 926 hijriyah, atau tahun 1520 masehi.
Bidang studi: Fiqih madzhab
Syafi'i
Daftar Isi
- Download Terjemah dan Versi Arab
- Biografi Pengarang
- Profil Kitab Fathul Wahab
- Kitab Fikih Lain
- Terjemah Matan Taqrib
-
Terjemah Fathul Qorib
- Terjemah Minhajut Talibin
- Terjemah Fathul Muin
- Terjemah Fathul Wahab
- Terjemah Safinatun Najah
- Terjemah Mabadi Fiqih
-
Terjemah Sullamul Munajah
-
Terjemah Sullam Taufiq
- Terjemah Mirqatus Suud Syarah Sullam Taufiq
- Terjemah Kasyifatus Saja Syarah Safinatun Naja
- Terjemah Kitab At Tahzhib Dalil Al-Quran dan Sunnah dari Matan Taqrib
- Terjemah Ibanatul Ahkam Syarah Bulughul Maram
- Terjemah Uqudul Lujain
- Terjemah Al-Umm Syafi'i
- Terjemah Raudhatuth Thalibin
- Terjemah Al-Majmu' Syarah Muhadzab
- Terjemah Bidayatul Mujtahid Ibnu Rushd
- Terjemah Al-Mughni Ibnu Qudamah
- Terjemah Al-Muhalla Ibnu Hazm
- Terjemah Al-Fiqh ala Al-Madzahib Al-Arba'ah
- Terjemah Mabadiul Fiqhiyyah Juz 1
- Terjemah Mabadiul Fiqhiyyah Juz 2
- Terjemah Mabadiul Fiqhiyyah Juz 3
- Daftar Lengkap Kitab Pesantren
BIOGRAFI PENGARANG ZAKARIYA AL-ANSHARI
Nama lengkap Syekh Zakaria al-Anshari adalah Zakaria bin Muhammad bin Ahmad
bin Zakaria al-Anshari as-Saniki adz-Dzahiri asy-Syafi'i atau dikenal
Zainuddin al-Hafizh, seorang qadhi al-qudhah (hakim para hakim).
Beliau lahir dan dibesarkan di daerah Sanikah pada tahun 826 H.
Ketika masih muda, beliau di samping hafal al-Qur'an, juga hafal kitab Umdatul
Ahkam dan beberapa bagian kitab Mukhtashar at-Tabrizi.
Sesudah itu, beliau pindah ke Kairo dan tinggal di Masjid al-Azhar. Di tempat
ini, beliau menghafal beberapa kitab lain, seperti Al-Minhajul Fari, Alfiyah
Ibnu Malik, Asy-Syathibiyah (qira'at), dan sebagian Al-Minhaj al-Ashli.
Dari
sana, Syekh Zakariya al-Anshari kembali lagi ke negerinya untuk menekuni dan
mendalami ilmu pengetahuan yang diperolehnya. Beliau populer pada masanya.
Sejumlah ulama besar ditemuinya untuk berguru. Mereka antara lain al-Hafizh
Ibnu Hajar, al-Kafiji, Ibnu Hummam, asy-Syamni, Syamsuddin al-Qayati,
al-Bulqini, Syarafuddin al-Munawi, Syamsuddin al-Hijazi, dan Ibnu Majdi.
(Syekh Zakariya al-Anshari, Manhajut Thullab, Tahqiq: Muhammad Zainudin
Dzulkifli, [Jakarta: Darul Kutub al-Islamiyyah: 2012], hal. 6)
Murid Syekh Zakaria al-Anshari
Sebagai ulama besar, Syekh Zakariya al-Anshari mempunyai banyak
murid yang sulit untuk dihitung. Beberapa yang bisa disebut adalah Ibnu Hajar
al-Haitami.
Dalam kitab mengenai guru-gurunya, al- Haitami
mengatakan: "Aku datang ke tempat guru kami, Syekh Zakaria. Hal ini karena
dalam pandanganku, beliau merupakan ulama besar yang konsisten dan salah
seorang imam terkemuka Dari beliau, aku mendapat hadits-hadits dengan
tingkatan akurasi yang tinggi. Demikian pula untuk ilmu Fiqih.
Beliau
termasuk pilar para ulama terkemuka, hujjah Allah (argumentator Tuhan), dan
pemegang bendera Mazhab Syafi'i. Di tangannya, segala kesulitan dalam
masalah-masalah fiqih teratasi. Beliau memiliki jaringan transmisi keilmuan
yang tak terputus. Beliaulah satu-satunya ulama pada masa itu yang memiliki
jalur hadits (sanad) yang tinggi." (Syekh Zakariya al-Anshari, Manhajut
Thullab, Tahqiq: Muhammad Zainudin Dzulkifli, [Jakarta: Darul Kutub
al-Islamiyyah: 2012], hal. 7)
Beberapa Karya Syekh Zakaria al-Anshari
Syekhul Islam
Zakaria al-Anshari berhasil menulis banyak sekali buku dalam berbagai bidang.
Karyanya yang terkenal antara lain sebagai berikut:
- Asnal Mathalib fi Syarhi Raudhatut Thalib,
- Al-Adhwal Bahiyyah fi Ibrazi Daqa’iqil Munfarijah,
- Tahrir Tanqih al-Lubab (fiqh),
- Tuhfatul Bari 'ala Shahih al-Bukhari (hadits),
- Tuhfatut Thullab bi Syarh Tahririn Niqab,
- Ta'riful Alfazh al-Ishthilahiyah fil 'Ulum,
- Ad-Daqa’iqul Muhakkamah fi Syarhil Muqaddimah (fiqh),
- Syarh Isaghuji (manthiq),
- Syarhusy Syafiyah karya Ibnu al-Hajib (nahwu),
- Al-Ghurarul Bahiyyah fi Syarhil Bahjah al-Wardiyah (fiqh),
- Fathur Rahman bi Kasyf ma Yaltabis fil Qur'an (tafsir),
- Fathur Rahman li Syarh Risalah al-Maula Ruslan (tauhid),
- Futuhul Manzil al-Mabani li Syarh Aqsha al-Amani (balaghah)
- Al-Mulakhash min Talklhishil Miftah (balaghah),
- Manhajut Thullab (fiqh).
- Hasyiyah at-Talwih,
- Ghayatul Wushul Syarh Lubbul Ushul (ushul fiqh),
- Fathur Rahman 'ala Matni Luqthah al-‘Ijlan, dan
- Lubbul Ushul Mukhtashar Jam'ul Jawami’
PROFIL KITAB FAHUL WAHAB
Kitab fikih tingkat lanjut ini karya Syaikh Zakaria al-Anshari (w. 926
H), salah satu ulama terkemuka madzhab Syafi’i ini sebenarnya adalah syarah
dari kitabnya sendiri yang berjudul Manhajut Tullab fi Fiqh al-Imam
al-Syafi'i. Kitab Manhajut Tullah adalah ringkasan dari Kitab Minhajut
Thalibin wa Umdat al-Muftin karya Imam Nawawi. Hal ini terbaca dari judulnya,
“Fath al-Wahhab bi Syarhi Manhaj ath-Thullab” ” (فتح الوهاب بشرح منهج الطلاب )
dan juga dikemukakan dalam muqaddimah kitab bahwa penulis telah
meringkas (ikhtishar) terhadap kitab Minhaj al-Thalibin fi al-Fiqh karangan
al-Imam Syaikh Islam Abu Zakariya Yahya Muhy al-Din al-Nawawi.
Kitab
Fathul Wahhab merupakan salah satu dari tiga Kitab “Trio Fathu” yang terkenal
dan diakrabi kalangan santri di Indonesia yaitu, Fathu Al-Qorib (فتح القريب)
karya Ibnu Qosim Al-Ghozzi, Fathu Al-Mu’in (فتح المعين) karya Zainuddin
Al-Malibari , dan Fathu Al-Wahhab (فتح الوهاب) karya Zakariyya Al-Anshori.
Ketiga kitab fikih ini di beberapa Pondok Pesantren seringkali dijadikan
sebagai bahan ujian membaca kitab kuning, jika ada Musabaqah Qiraatul Qutub
(MQQ).
Syaikh Zakaria al-Anshari dalam mukadimah kitab Fathul
Wahhab, mengungkapkan bahwa salah satu sebab yang mendasari penulisan Kitab
Fathul Wahhab adalah karena permintaan sebagian muridnya agar ia menulis karya
yang lebih memperluas kitab Manhaj ath-Thullab. Sebuah karya yang diharapkan
mampu mengurai kata, memperjelas maksud, dan menyempurnakan penjelasan
informasi yang ada dalam kitab Manhaj ath-Thullab.
DOWNLOAD TERJEMAH FATHUL WAHAB
DOWNLOAD TERJEMAH FATHUL WAHAB MAKNA JAWA ALA PESANTREN
DOWNLOAD FATHUL WAHHAB VERSI ARAB